Jumat, 26 November 2021 di Aula Utama UIN Sayyid Ali Rahmatullah Tulungagung, FEBI mengadakan Bedah Buku dengan judul Ekonomi Islam. Minat mahasiswa yang besar untuk belajar di Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) UIN SATU Tulungagung yang diikuti dengan semakin banyaknya kuantitas mahasiswa ditanggapi betul-betul serius untuk meningkatkan kualitasnya. Terbukti dengan begitu padatnya agenda baik itu pelatihan maupun seminar. Setelah kemarin melakukan walk in interview bersama PNM untuk menjaring alumni dan mahasiswa potensial untuk dipekerjakan di PNM.
Buku berjudul Ekonomi Islam (Sejarah, Konsep, Instrumen, Negara dan Pasar) karya Prof. Dr. H. Akhmad Mujahidin, M.Ag. yang merupakan Guru Besar Ekonomi Islam di Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim (UIN Suska) Riau. Narasumber juga merupakan salah satu assessor di Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT). Dekan FEBI, Dr. Dede Nurrohman, M.Ag. dalam sambutannya saat membuka acara bedah buku tersebut mengatakan, bahwa dengan dilaksanakannya Bedah Buku tersebut, para mahasiswa dapat mampu mengupgrade pengetahuannya tentang Ekonomi Islam atau yang juga biasa disebut Ekonomi Syari’ah.